Headlines News :
Home » » Capek Bicara Soal Harga BBM ke SBY

Capek Bicara Soal Harga BBM ke SBY

Written By Tribunekompas.com on Minggu, 31 Agustus 2014 | 4:36:00 PM

DEPOK, TRIBUNEKOMPAS.
By: Anto.

- Permasalahan kenaikan harga BBM sudah meresahkan masyarakat. Berbagai pembicaraan ditingkat elit pimpinan negeri ini sudah menemui jalan buntu. Wakil presiden terpilih, Jusuf Kalla, mengatakan sudah capek melobi pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono agar menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Menurut dia, permasalahan tidak akan selesai dengan berbicara terus. "Capek dibicarakan terus, debat terus, sudahlah," kata Kalla seusai mengisi acara di Pesantren Al-Hikam, Beji, Depok, Sabtu, 30 Agustus 2014.

Dalam kunjungannya di pesantren yang diasuh Hasyim Muzadi itu, Kalla juga melakukan pembicaraan dengan tuan rumah secara tertutup. JK tidak berkomentar banyak soal kenaikan harga BBM yang diusulkan PDIP sebagai partai yang mengusungnya bersama Jokowi. "Ini belum dibicarakan, kami kan belum di pemerintahan, kalau sudah nanti kita putuskan," katanya.

Menurut JK, kenaikan BBM pada pemerintahannya nanti sangat mungkin. Langkah itu diperlukan untuk membangun Indonesia, membantu rakyat kecil, dan membangun infrastruktur. "Kalau uangnya enggak ada bagaimana?" katanya.

Soal pembicaraan kenaikan harga BBM antara pemerintah terpilih dan pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono, JK mengaku telah pasrah. Jawaban JK tersebut tidak seterbuka pernyataan Jokowi saat menghadiri acara yang sama, Sabtu, 30 Agustus 2014. Selain memastikan BBM akan naik pada pemerintahannya, Jokowi juga menyebut formasi kenaikan harga tersebut, yaitu antara Rp 500-Rp 3.000.

JK meninggalkan pondok pesantren Al-Hikam bersama iring-iringannya sekitar pukul 13.30 WIB.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

.

.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. TRIBUNEKOMPAS.COM - All Rights Reserved
Published by Tribunekompas.com