Headlines News :
Home » » Mayat Ditemukan di Gorong-Gorong

Mayat Ditemukan di Gorong-Gorong

Written By Tribunekompas.com on Senin, 20 Februari 2012 | 3:00:00 AM

BEKASI, (TRIBUNEKOMPAS)
By: Rangga.


- Sosok jasad anak baru gede (ABG) ditemukan tewas di dalam gorong-gorong di kawasan Perumahan Villa Indah Permai, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Minggu (19/2/2012) sekitar pukul 10.00 pagi.

Jasad ABG lelaki bernama Renold Simatupang itu ditemukan kakaknya tewas bersimbah darah di dalam gorong-gorong beton yang belum dipasang di sebuah tempat terbuka di perumahan yang masuk wilayah Kelurahan Teluk Pucung RT 16/36, Bekasi Utara.

Meski masih memiliki keluarga yang tinggal di Kampung Penggilingan Baru, Kelurahan Harapan Baru, Kecamatan Medansatria Kota Bekasi, Renold Simatupang diketahui jarang pulang. Anak kedua dari tiga bersaudara itu diketahui terakhir pulang ke rumah pada Jumat (17/2/2012) lalu.

“Saya cari dia ke tempat tongkrongannya, ternyata sudah tergeletak di gorong-gorong, kepalanya berdarah,” kata Marudut (28), kakak kandung korban, kemarin.

Melihat adiknya tewas bersimbah darah, Marudut bergegas menghubungi keluarganya. Temuan itu pun kemudian dilaporkan ke aparat kepolisian terdekat. Petugas Polsekta Bekasi Utara dan Tim Identifikasi Polresta Bekasi Kota yang datang ke lokasi menemukan luka di bagian kepala korban.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

.

.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. TRIBUNEKOMPAS.COM - All Rights Reserved
Published by Tribunekompas.com