Headlines News :
Home » » Ketua PBNU Doakan Suswono Selamat dari KPK

Ketua PBNU Doakan Suswono Selamat dari KPK

Written By Tribunekompas.com on Jumat, 01 Februari 2013 | 12:59:00 AM

JAKARTA, (TRIBUNEKOMPAS)  
By: Rangga.  

-  Tahu narasumber diskusinya sedang dipusingkan masalah impor sapi, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama Said Aqil Siraj mencoba mencairkan suasana dengan mendoakan Menteri Pertanian Suswono, agar selalu selamat.

Dengan gaya khasnya, Said pun melontarkan candaan terkait dengan isu dugaan suap impor sapi. "Diskusi ini soal impor hortikultura, tidak membahas impor-impor yang lain, ya," ujar Said, Kamis, malam 31 Januari 2013, ketika membuka diskusi publik tentang impor hortikultura.

Guyonan Said pun ditanggapi tawa para peserta dan penyaji materi diskusi, termasuk oleh Suswono, yang duduk di sebelah kirinya. Tak berhenti di sana, Said mendoakan Suswono aman dari dugaan suap dan selamat dari tangkapan Komisi Pemberantasan Korupsi. "Semoga Pak Menteri Suswono selamat segalanya. Selamat dari KPK, selamatlah," kata dia, yang lagi-lagi disambut tawa Suswono.

Suswono, yang berasal dari Partai Keadilan Sejahtera, sedang menjadi sorotan publik karena kasus kuota impor daging sapi di kementeriannya. Apalagi, setelah Luthfi Hasan Ishaaq, presiden partainya, ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kemarin.

Tetapi, Suswono yang tahu dirinya sedang dikejar untuk dimintai konfirmasi pun menyikapi dengan santai. Seusai diskusi, dirinya tetap melayani pertanyaan para pewarta terkait dengan kemungkinan intervensi Luthfi, yang merupakan Presiden PKS, soal kuota impor. "Tenang, pasti saya jawab, saya tidak akan lari," kata dia.

Suswono pun mengklaim bingung dari mana Komisi Pemberantasan Korupsi menyimpulkan adanya intervensi petinggi Partai Keadilan Sejahtera di dalam penentuan kuota impor. "Keputusan kuota dan alokasi itu lintas kementerian, tidak hanya Kementerian Pertanian, tetapi juga Perdagangan dan Perindustrian," kata dia.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

.

.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. TRIBUNEKOMPAS.COM - All Rights Reserved
Published by Tribunekompas.com